Leading News For Education For Aceh
IndeksRedaksi

SMKN 8 Bagi-bagi Masker dan Handsanitizer Ke Masyarakat Sekitar

ACEHSIANA.COM. – Lhokseumawe, Sebanyak 600 masker, dan hand sanitizer dibagi-bagikan kepada masyarakat sekitar SMKN 8 Lhokseumawe, Senin (20/4). Kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan oleh warga SMKN 8 Lhokseumawe mengambil lokasi di kawasan Simpang Kandang, Muara Dua Lhokseumawe yang tak jauh dari sekolah.

Menurut Kepala SMKN 8 Lhokseumawe, Salma, S.Pd, baksi bakti sosial dengan membagikan paket masker dan hand sanitizer pada masyarakat Kota Lhokseumawe ini sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak langsung wabah virus corona.

“Baksos ini bentuk tanggungjawab moral kami pada masyarakat sekitar. Kami kumpulkan masker dari hasil produksi para guru dan donasi warga sekolah lainnya lalu diwujudkan dalam bantuan masker dan handsanitizer,” kata Salma.

Dia mengatakan, pembagian paket masker dimulai hari Senin pagi (20/4/2020), untuk 3 titik yaitu di lingkungan sekolah dimana masker dibagikan door to door atau kepada siapapun yang melintasi sekitar sekolah. di sekitar komplek perumahan ABRI Kandang dan terakhir di simpang Kandang kepada siapa saja yang lalu lalang.

Penanggungjawab kegiatan, Wakil Kesiswaan SMKN 8 Lhokseumawe, Wahdani, S.Pd, menyebutkan ada ratusan paket yang dibagikan langsung ke warga.

“Total ada 650 paket yang disiapkan, berisi masker dan Handsanitizer, masing-masing 600 masker dan 50 botol Handsanitizer,” kata Wahdani.

Wahdani juga berharap kepada masyarakat supaya tetap tinggal di rumah dan keluar rumah bila untuk hal penting saja, tetap mengikuti protokol kesehatan seperti menjaga jarak minimal 1 meter, menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan sanitizer sebagai pengganti sabun supaya bisa bersama-sama memutus mata rantai penyebaran virus yang berasal dari Provinsi Wuhan, China tersebut.

Kontributor ” Darmawan