ACEHSIANA.COM, BLANG PIDIE – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 5 Kabupaten Aceh Barat Daya menjalin kerjasama dengan Program Studi Agrobisnis Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala Banda Aceh.
Rombongan dari Fakultas Pertanian Unsyiah turun langsung ke SMK Negeri 5 Abdya yang langsung di pimpin Ketua Prodi Agrobisnis Fakultas Pertenaian Unsyiah beserta dosen Agrobisnis. Kamis (16/07/2020).
Kepala SMK Negeri 5 Abdya, Irma Suryani SSi MPd berdasarkan rilis santerdaili.com, membenarkan hari ini SMK Negeri 5 dikunjungi Ketua Prodi Agrobisnis Fakultas Pertanian Unsyiah dan rombongan.
Irma Suryani mengatakan, kunjungan dari Ketua Prodi Agrobisnis bersama rombongan untuk menjalin kerjasama untuk pengembangan agrobisnis dalam bidang pertanian dengan SMK Negeri 5 Abdya.
“Kami menyambut baik atas kunjungan dan kerjasama dari Prodi Agrobisnis Fakultas Pertanian Unsyiah ke SMK Negeri 5 Abdya untuk mengembangkan life skill siswa,” kata Irma.
Dikatakannya, adapun salah satu tujuan dalam kerjasama itu, Prodi Agrobisnis Fakultas Pertanian Unsyiah membantu siswa dalam pengembangan ilmu agrobisnis.
“Prodi Agrobisnis Fakultas Pertanian Unsyiah akan menerima magang siswa ke Fakultas Pertanian Unsyiah untuk belajar bagaimana mengembangkan ilmu agrobisnis yang modern,” ucap Irma.
Semoga kerjasama SMK Negeri 5 Abdya dengan Prodi Agrobisnis Fakultas Pertanian Unsyiah ini terus terjalin dengan baik dan berkesinambungan, pungkas Irma. (*)
Editor: Baihaki