AcehSiana.Com-Bireuen,. Upaya memperlancar Proses Belajar Mengajar (PBM) pada masa pandemi Covid19 pemerintah melalui Kemendikbud RI sudah mengucurkan sejumlah paket data bagi sekolah seluruh indonesia yang sekolah usulkan via aplikasi Dapodik. Besaran Paket data yang disalurkan sebesar 35Gb per siswa dan Guru, namun 35Gb itu tidak sepenuhnya Allnet. Dari 35Gb hanya 5Gb yang Allnet.
SMAN 1 Bireuen memandang perlu mensubsidi paket data tambahan untuk guru dan siswa, sehingga pihak sekolah menjalin kerjasama dengan perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia dengan menyediakan paket Bulk Education. SMAN 1 Bireuen membeli paket data murah dari Telkomsel secara Gelondongan sebesar 2.5 TB yang nantinya Sekolah melalui Operator sekolah mentranfer paket data ke nomor hp siswa dan guru.
Kepala SMAN 1 Bireuen, Hamdani, M.Pd menyampaikan bahwa paket data sudah dibagikan kepada siswa dan guru 2 tahap, yaitu pada awal Oktober dan menjelang akhir Oktober kemarin, Hamdani berharap dengan pembagian paket data tambahan ini bisa memaksimalkan proses pembelajaran secara daring dan paket data tersebut di gunakan khusus untuk belajar. Kita pihak sekolah mencoba menerima keluhan siswa yang mengatakan paket 5Gb Allnet dari kemendikbud RI masih dipandang kurang. Maka dari itu pihak sekolah langsung menjalin kerjasama dengan telkomsel untuk bisa mendapatkan paket Bulk Education, ujarnya.
Putri salah seorang Siswi SMAN 1 Bireuen yang berhasil dijumpai Kontributor AcehSiana.Com mengungkapkan bahwa putri sangat senang dengan adanya pemberian kuota internet dari sekolah ini. Meski tidak banyak, tetapi sangat membantu banget untuk keperluan belajar online. Kuota internet kami sendiri rata-rata tidak cukup. Kalau misalnya cari materi di youtube tidak lama sudah habis. Tapi dengan adanya tambahan bantuan kuota dari sekolah, sangat membantu kami para pelajar. (Putri Zianby Cintami – XII IPA C)