Leading News For Education For Aceh
IndeksRedaksi

Membangun Pendidikan Laksana Mengayuh Perahu ke Hulu

Membangun Pendidikan Laksana Mengayuh Perahu ke Hulu
Direktur Poltas, Muhammad Yasar saat memberi sambutan pada Dies Natalis Poltas ke-19 (doc. Yasar)

ACEHSIANA.COM, Tapaktuan – Membangun pendidikan laksana mengayuh perahu ke hulu. Ungkapan tersebut disampaikan Direktur Politeknik Aceh Selatan, Dr Muhammad Yasar STP MSc saat memberi sambutan perayaan Dies Natalis Poltas ke-10. Kegiatan tersebut berlangsung di aula Dinas Pariwisata Aceh Selatan pada Sabtu (19/12).

“Jika tidak kuat mengayuh maka dapat dipastikan kita akan terseret ke hilir bahkan hanyut ke laut,” ujar Yasar.

Dikatakan Dosen tetap Fakultas Pertanian Unsyiah tersebut bahwa untuk dapat kekuatan kayuh yang maksimal dibutuhkan kerja sama semua pihak. Semakin banyak yang ikut mengayuh, tambah Yasar, maka akan semakin besar kekuatan geraknya.

“Tantangan yang kita hadapi semakin besar, belum sempat memenuhi suatu tuntutan sudah muncul tuntutan yang lain. Kita harus mampu berpacu dengan berbagai tantangan yang ada atau kita akan jauh tertinggal,” kata Yasar penuh semangat.

Lebih lanjut Yasar menuturkan bahwa diusia Poltas yang ke 10 ini, kampus kebanggaan rakyat pantai barat Aceh tersebut telah berada pada landasan yang baik. Kita terus menunjukkan kemajuan dari masa ke semasa. Capai-capaian yang diperoleh ini merupakan sebuah rentetan usaha bersama yang saling berkaitan dan tidak bisa dipisahkan satu sama lain.

“Melalui perayaan Dies Natalis ini kita berharap dapat menambah semangat dan gairah kita untuk mencapai cita-cita mulia para pendiri Poltas sepuluh tahun yang lalu yaitu sebagai penopang ketersediaan SDM handal yang bermanfaat dalam mendorong kemajuan daerah yang kita cintai,” pungkas Yasar.

Perayaan Dies Natalis Politeknik Aceh Selatan ke 10 ini diselenggarakan bersamaan dengan perayaan HUT Kabupaten Aceh Selatan ke 75. Acara tersebut dibuka oleh Bupati Aceh Selatan yang diwakili Asisten Bidang Pemerintah, Erwiandi. Hadir sebagai keynote speaker, Kepala BPSDM Aceh, Syaridin, S.Pd, M.Pd.

Turut hadir Wakil Ketua DPRK Aceh Selatan, Ridwan, Dandim Aceh Selatan, M. Yusuf, Kepala DLHK Aceh Selatan, Mirjas, Kepala Bappeda Aceh Selatan, Masrizal, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip, Darwis, Kepala Bank Syariah Mandiri Tapaktuan, Agus Salim, Para Civitas Akademika Poltas, mahasiswa Perguruan Tinggi dan Siswa SMA se Aceh Selatan.

Selain diisi dengan kegiatan seminar, penyerahan hadiah Lomba Karya Tulis Ilmiah Populer, dan launching buku Pesona Aceh Selatan, acara sehari ini juga dimeriahkan dengan berbagai kreasi seni mahasiswa dan pegiat seni yang ada di Tapaktuan. (*)

Editor: Darmawan