ACEHSIANA.COM, Pidie-Khairunnisa siswi SMKN 1 Batee, Kab. Pidie, Aceh mengingatkan Pelajar jangan mengikuti budaya Barat, yang dapat merusak akidah kita sebagai calon generasi penyelamat negara.
Hari Valentine (bahasa Inggris: Valentine’s Day) atau disebut juga Hari Kasih Sayang, pada tanggal 14 Februari adalah sebuah hari di mana para kekasih dan mereka yang sedang jatuh cinta menyatakan cintanya di Dunia Barat.
Pidato tersebut dikumandangkan dihadapan siswa SMKN 1 Batee, usai pembacaan Yasin secara bersama, dihalaman sekolah tersebut, Jumat 14/1/20.
Dilanjutkan Khairunnisa, dalam kehidupan sehari-hari prilaku generasi sekarang lebih condrong bangga mengikuti kegiatan yang dilakukan dunia barat, padahal kegiatan tersebut tidak bermanfaan dalam kehidupan sehari – hari, dunia barat itu sudah kebiasaan dalam kehidupan apalagi terhadap agama dan kepercayaan yang mereka anut, sebutnya mengingatkan.
Kegiatan tausiah ini sudah menjadi kegiatan rutin setiap Jumat, yang diprakarsai oleh Pengurus OSIS sekolah tersebut, dengan mengangkat tema -tema yang sedang berkembang pesat. *
Kontributor Pidie: Isfandiar