ACEHSIANA.COM, Bireuen-Ikatan Guru Indonesia (IGI) Bireuen menggelar pelatihan Satu Guru Satu ZipGrade. Pelatihan tersebut dilaksanakan di SMAN 1 Bireuen pada Jumat (8/11).
Ketua panitia, Martunis SPd melaporkan bahwa kegiatan tersebut disambut baik oleh guru–guru Bireuen. Terbukti, kata Martunis dengan membludaknya guru yang mendaftar.
“Jumlah peserta yang terdaftar 120 peserta terdiri dari guru jenjang SD, SMP, dan SMA. Rinciannya adalah guru SD/MI 50 peserta, SMP 45 peserta, dan SMA 25 peserta, serta dari unsur pengawas 2 peserta, ” rinci Martunis.
Ketua IGI Kabupaten Bireuen, Hamdani SPd MPd menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sangat berguna bagi guru dalam pemeriksaan ujian berbasis aplikasi. Menurut Hamdani, hal itu karena dapat menghematkan waktu dan tidak lagi menggunakan tim dalam proses pemeriksa hasil ujian. Walaupun tidak semua guru ikut kegiatan tersebut, lanjut Hamdani, tapi nanti dapat diimbaskan ke guru lain yang ada di sekolah masing-masing peserta.
“Aplikasi ini hadir sebagai bentuk inovasi pembelajaran di era industri 4.0 yang dapat dimanfaatkan oleh guru dalam proses pemeriksaan hasil ujian baik di tingkat SD,SMP, bahkan jenjang SMA sederajat. Dengan menggunakan Aplikasi ini, kita dapat memeriksa hasil ujian dimana saja, kapan saja dengan siapa saja. Dimana dalam Aplikasi tersebut juga mampu merekapitulasi jumlah yang benar dan yang salah,” pungkas Kepala SMAN 1 Bireuen itu.
Lebih lanjut Hamdani menerangkan bahwa pengurus IGI Kabupaten Bireuen sangat mengharapkan guru untuk memanfaatkan perkembangan teknologi sehingga dapat membangkitkan semangat guru untuk menunjang profesi guru dalam menyongsong era digital 4.0. Hamdani mengharapkan guru harus dapat menggunakan fasilitas tersebut untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Hamdani mengingatkan bahwa sehebat apapun aplikasi yang digunakan yang namun guru tidak dapat digantikan oleh kecanggihan teknologi yang ada.
Adapun narasumber pelatihan SAGUSAZIP adalah Nanda Saputra, SPd yang tidak lain adalah pengurus IGI Wilayah Aceh. Penunjukan Nanda atas rekomendasi Founder SAGUSAZIP, Jon Darmawan MPd.
Kontributor: Khaidir Rasyid