Leading News For Education For Aceh
IndeksRedaksi

Disdik Aceh Gagas Kerja Sama, Poltekpel Malahayati akan Latih Guru dan Siswa SMK

Acehsiana com. Banda Aceh. Dinas Pendidikan Aceh terus mengupayakan peningkatan mutu pendidiKan Aceh dengan berbagai teribosan. Hal ini disampaikan Rahmact Fitri dalam pertemuan dengan pihak direktur politeknik pelayaran Malahayati Aceh di ruang kerjanya senin, 5/10/2020.

Rahmact Fitri menyampaikan terimakasih kepada direktur dan jajaran poltekpel yang telah meluangkan waktu hadir di diadik Aceh. Pertemuan ini dengan harapan akan lahir sebuah kesepakatan kerja sama untuk peningkatan kualitas lulusan SMK Aceh khususnya bidang kemaritiman.

Setelah ini akan melahirkan sebuah kesepakatan bersama antara Disdik Aceh dengan Poltekpel Malahayati Aceh. Masing pihak menuangkan butiran kerja sama ini dalam bentuk naskah yang saling menguntungkan, maka secepatnya kita akan menandatangan MoU ini dan lounching praktek siswa SMK Sabang di kapal latih poltekpel Aceh jelas haji Nanda turut hadir Kacabdis Sabang, tim ahli disdik Aceh dan kepala SMK Sabang.

Joni Turika, ST, M.Si. M. Mar. E Direktur Poltekpel Aceh menyambut baik keinginan dinas pendidikan Aceh untuk mutu lulusan SMK. Kami di poltekpel memiliki berbagai fasilitas pendukung untuk menyiapkan putra putri Aceh yang handal di bidang kemaritiman. Kapal latih milik poltekpel sudah sangat memenuhi standar, selain itu poltekpel memiliki laboratorium berstandar Internasional, turut haris para wadir poltekpel dibawah kemenhub RI ini.

Kedua pihak bersepakat membentuk tim untuk membuat butir-butir keinginan para pihak sebagai langkah awal kerja sama jelas Direktur Poltekpel Malahayati Aceh.

Pihak disdik Aceh dan Poltekpel Malahayati Aceh sepakat akan duduk kembali besok (selasa, 6/10/2020) di kampus Poltekpel Malahayati Aceh di Kreung Raya.

Kontributor: hamid