Leading News For Education For Aceh
IndeksRedaksi

Aceh Selatan Berkabung, Poltas Tunda Gebyar Dies Natalis

Bupati Aceh Selatan, H Azwir SSos bersama Direktur Poltas, Dr Muhammad Yasar STP MSc (doc. Yasar)

ACEHSIANA.COM, Tapaktuan – Aceh Selatan berkabung terkait meninggal dunia Bupati Aceh Selatan, H Azwir SSos pada Senin (1/12). Kegiatan gebyar HUT Aceh Selatan ke-74 dan Dies Natalis Politeknik Aceh Selatan (Poltas) ke-9 yang mengusung tema “karya kita, kado untuk mu” akhirnya ditunda. Seyogyanya kegiatan tersebut digelar pada tanggal 5 Desember 2019 di Rumoh Agam Tapaktuan dan akan dibuka Bupati Aceh Selatan, H Azwir SSos.

Kabar penundaan tersebut, Direktur Politeknik Aceh Selatan, Dr Muhammad Yasar STP MSc. Menurut Yasar, segenap civitas akademika Poltas sangat berduka atas kepergian Bupati Azwir yang sangat mengejutkan. Padahal, kata Yasar, mereka baru saja melakukan rapat finalisasi agenda perayaan yang akan menghadirkan Bupati Azwir dalam talk show pembangunan sebagai rangkaian acara dari perayaan tersebut.

“Sebagaimana dalam promo acara, kegiatan kita terdiri-dari talk show pembangunan untuk menyosialisasikan capaian pembangunan yang sudah dan sedang diraih, penganugerahan Poltas Award 2019, kreasi seni mahasiswa, penampilan grup musik mahasiswa Voltase Band dan Launching Album Perdana Cempala Band,” ucap Yasar.

Lebih lanjut Yasar menambahkan bahwa mereka akan membicarakan kembali dengan pihak-pihak terkait dalam kegiatan tersebut untuk menentukan jadwal yang tepat serta kemungkinan adanya perubahan konsep acara.

Ketika ditanya kesan terakhir dengan Bupati Azwir, Yasar yang masih aktif sebagai Dosen Teknik Pertanian Unsyiah itu menyebutkan bahwa pihaknya baru saja menerima SK panitia penegerian Poltas yang ditandatangani langsung oleh Azwir. Hal ini, tambah Yasar, menunjukkan bahwa betapa besar dukungan Azwir terhadap Poltas khususnya atau dunia pendidikan secara umum.

“Kita doakan semoga Bupati Azwir mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan kepada kita yang ditinggalkan diberi kemampuan untuk mewujudkan harapan dan cita-cita beliau,” tutup Yasar. (*)

Editor: Darmawan